Record Detail Back

XML

PENGARUH STRATEGI PEMASARAN TERHADAP PENINGKATAN JUMLAH OMSET PADA PT HERBAL PENAWAR ALWAHIDA (HPAI) CABANG PEKANBARU


ABSTRAKrnrnPENGARUH STRATEGI PEMASARAN TERHADAP PENINGKATAN JUMLAH OMSET PADA PT HERBAL PENAWAR ALWAHIDA INDONESIA CABANG PEKANBARUrnrn rnrnPenelitian ini dilatar belakangi adanya fenomen abisnis yang berbasis multi level marketing. Salah satu bisnis multi level marketing syariah yang sedang berkembang saat ini adalah produk herbal halal di PT Herbal Penawar Alwahida Indonesia Cabang Pekanbaru. Rumusan masalah penelitian ini bagaimana pengaruh strategi pemasaran terhadap peningkatan jumlah omset pada PT Herbal Penawar Alwahida Indonesia Cabang Pekanbaru.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi peningkatan jumlah omset pada PT Herbal Penawar Alwahida Indonesia Cabang Pekanbaru. Kerangka teori dalam penelitian ini adalah bahwa faktor yang mempengaruhi peningkatan jumlah omset yaitu faktor produk, faktor harga, faktor tempat, dan faktor promosi. Jenis penelitian yang digunakan adalah desain kausalitas. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh agen yang bergabung pada PT Herbal Penawar Alwahida pada tahun 2013 sampai 2015 sebanyak 78 orang. Teknik pengambilan sampel dengan cara random sampling. Sedangkan teknik pengumpulan data adalah observasi dan kuesioner. Teknik yang digunakan analisis ini kuantitatif. Dalam menganalisis data kuantitatif digunakan analisis regresi linear berganda dimana proses perhitungannya menggunakan SPSS for Windows Versi 17.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat faktor yang mempengaruhi peningkatan jumlah omset adalah faktor produk dengan nilai 0.623, faktor harga 0,649, faktor tempat3.587,dan faktor promosi 1,045, dan dapat diketahui bahwa faktor yang paling dominan mempengaruhi peningkatan jumlah omset pada PT Herbal Penawar Alwahida Indonesia Cabang Pekanbaru adalah faktor tempat (X3) sebesar 3,587.rnKata Kunci: StrategiPemasaran, Omset, HPAIrn
Lestari, Tri Sulastri - Personal Name
658.8 Les p
658.8
Text
Indonesia
2016
Pekanbaru
LOADING LIST...
LOADING LIST...