Record Detail Back

XML

Sistem Pengupahan Tenaga Kerja Dalam Perspektif Islam (Studi Kasus Pada Pasar Lima Puluh Dinas Pasar Kota Pekanbaru)


ABSTRAKrnrnSISTEM PENGUPAHAN TENAGA KERJA DALAM PERSPEKTIF ISLAMrn(Studi Kasus Pada Pasar Lima Puluh Dinas Pasar Kota Pekanbaru)rnrnFITRI HAYATIrn122310141rnrnUpah dalam konsep islam adalah imbalan yang diterima oleh seseorang atas pekerjaan dalam bentuk imbalan materi di dunia (adil dan layak) dan dalam bentuk imbalan pahala di akhirat (imbalan yang lebih baik). Menetapkan upah yang adil bagi seorang pekerja sesuai kehendak syariah, bukanlah pekerjaan mudah. Kompleksitas permasalahannya terletak pada ukuran apa yang akan dipergunakan, yang dapat membantu mentransformasikan konsep upah yang adil ke dalam dunia kerja.rnPenelitian bersifat Deskriptif ini bertujuan untuk mengetahui sistem pengupahan tenaga kerja harian lepas pada Pasar Lima Puluh Kota Pekanbaru dalam Perspektif Islam. Data yang digunakan adalah data primer dan skunder. Pengumpulan data primer dilakukan melalui angket yang disebarkan kepada tenaga kerja kebersihan Pasar Lima Puluh Kota Pekanbaru, sedangkan data skunder diperoleh dari buku, internet, dan media-media lainnya. Metode analisis yang digunakan adalah metode statistik deskriptif yaitu penyajian data dengan tabel, grafik, diagram batang, dan presentase yang kemudian dideskriptifkan (dipaparkan). Populasi dalam penelitian ini sebanyak 25 Tenaga Kerja Kebersihan Pasar Lima Puluh dan seluruhnya dijadikan sampel.rnDari 25 responden yang diteliti, 30,6% menyatakan sangat setuju, 61,2% menyatakan setuju, 7,4% netral, 0,6% tidak setuju, 0,2% sangat tidak setuju. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tenaga kerja kebersihan Pasar Lima Puluh “setuju” dengan Sistem Pengupahan Tenaga Kerja Dalam Perspektif Islam.rnrnKata Kunci: Upah, Tenaga Kerja, Perspektif Islam
Hayati, Fitri - Personal Name
658.32 Hay s
658.32
Text
Indonesia
2016
Pekanbaru
LOADING LIST...
LOADING LIST...